The perfecto barca!!



Barcelona - Barcelona menunjukkan bahwa mereka tak melulu mengandalkan Lionel Messi. Rotasi skuad El Barca berjalan lancar, menunjukkan kekompletan dan kedalaman skuad mereka.

Laga terakhir melawan Mallorca menjadi buktinya. Pada pertandingan tersebut Barca menaruh ketiga pemain andalannya; Messi, Xavi Hernandez dan Andres Iniesta di bangku cadangan.

Tanpa ketiganya permainan Barca tetap ofensif seperti biasanya. Pedro Rodriguez yang dimainkan sebagai starter menjadi bintang kemenangan dalam laga yang berkesudahan 4-2 itu. Ia menyumbangkan dua buah gol.

Messi, Xavi dan Iniesta baru dimainkan di pertengahan babak kedua. Nama pertama disebut akhirnya turut menyumbang satu gol pada menit 87, melalui titik penalti.

"Rotasi tersebut menunjukkan kualitas dari skuad kami. Kami memang membutuhkan tiga poin untuk menaikkan mental kami," ujar Presiden Joan Laporta seperti dilansir Yahoosports.

"Tiga poin tersebut sangat penting karena membuat kami tetap bertahan di puncak klasemen," lanjutnya lagi.

Sebelum meraih kemenangan atas Mallorca, Barca memang meraih dua hasil imbang. Usai bermain 1-1 melawan Osasuna di La Liga, mereka ditahan tanpa gol oleh Rubin Kazan di matchday IV Liga Champions.

So, benar kata Laporta. Kemenangan itu tak hanya berarti mempertahankan jarak dengan Real Madrid yang berada di posisi dua, tetapi juga mengembalikan mental kemenangan Los Cules.

0 komentar:

Posting Komentar